JGC Tujuh bersama Lurah dan Kepala SMP Mutiara Kencana
Jonggol, JGC7 News - Pagi tadi dalam rangka menyambut Hari Pahlawan 10 November 2012, nampak sibuk Panitia Kegiatan Sosial di Jakarta Global Chat Tujuh sedang mempersiapkan kegiatan untuk melakukan Sharing Teknologi Informasi ( IT ) di SDN Sodong 2 dan SMP Mutiara Kencana.
Acara Sharing IT tersebutpun berlangsung, dibagi menjadi 2 session, jam 10 pagi hingga 12 siang adalah session I yang pesertanya adalah siswa-siswi SDN Sodong 2 berjumlah hampir 300 orang, dengan di dampingi bapak ibu guru mereka. Sedangkan jam 14.00 - 16.00 Wib merupakan session II dihadiri kurang lebih 300 siswa - siswi yang juga di dampingi bapak dan ibu guru mereka untuk mengikuti Sharing IT sore itu.
Antusias siswa-siswi SDN Sodong 2
Jalannya acara sangat menarik, acara dibuka langsung oleh Lurah Sukajaya Bapak Mukti Ali. Dalam sambutannya Lurah berharap kegiatan positif ini perlu mendapat perhatian dan apresiasi serta harapan tindak lanjut kegiatannya. Dalam kesempatan tersebut Bapak Lurah juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Jakarta Global Chat Tujuh yang mau peduli dengan perkembangan dunia teknologi informasi, khususnya terhadap warga desanya. Tampak terlihat Bapak Lurah Mukti Ali mengikuti jalannya Sharing IT dari awal hingga akhir acara.
Antusias peserta juga tidak kalah menarik, dilanjutkan sambutan Dewa Tan selaku President JGC Tujuh menjelaskan profil JGC Tujuh, dan apa saja program serta Visi dan Misi dari Jakarta Global Chat Tujuh. JGC Tujuh berkomitmen mengawal arus perubahan dunia informasi dan teknologi, atas dasar itulah organisasi ini terbentuk berkat jasa dari penyedia media komunikasi Yahoo, sehingga kegiatan Sharing IT dan Bakti Sosial ini bisa terselenggara. Dewa juga menambahkan, menjadi Tema kegiatan ini " PERSAHABATAN membawa
KEBERSAMAAN, Untuk
Menciptakan KEDAMAIAN", Terbukti telah terwujud.
Dewa Tan
Presentasi isi materi disampaikan secara bergantian oleh Indra Permana dan Teguh Tole Santoso. Indra memaparkan dalam presentasinya apa yang menjadi fenomena global internet, perkembangan masa demi masa teknologi internet, pengetahuan basic menggunakan internet, hingga update-update terbaru tentang dunia informasi teknologi masa kini. Teguh Tole yang juga merupakan Ketua dari Komunitas Yahoo Chatter Community juga menjelaskan secara sederhana pemahaman apa saja ketika kita mau tidak mau, suka tidak suka harus berhadapan dengan dunia teknologi informasi ini. Dengan memberikan contoh dan tips beharga bagaimana menggunakan internet secara sehat dan benar membuat suasana sharing semakin berbobot.
Teguh Tole Santoso
Jalannya acara sangat menarik, interaksi dan game-game berhadiah semakin menambah kemeriahan dalam event sederhana ini. Di pandu MC. Fitri Aditia membakar suasana sehingga menambah semangat dalam ruangan sekolah, dengan sorak yel-yel " Funtastic " semakin menambah keakraban JGC Tujuh, Panitia, undangan dan seluruh peserta yang hadir sore itu.
MC Funtastic, Fitri Aditia
Di sesi akhiri acara Kepala Sekolah SMP Mutiara Kencana Bapak Nanang S, menyampaikan sambutannya, dilanjutkan serah terima bantuan dana serta piagam ucapan terima kasih dari panitia kepada SMP Mutiara Kencana. Foto bersama dan diakhiri pembagian snack kepada seluruh siswa-siswi SMP Mutiara Kencana sebagai penutup acara.
Ade Irawan
Pada kesempatannya Vice President JGC Tujuh Ade Irawan selaku Ketua Panitia sangat berharap kegiatan mulia ini bisa terus dilaksanakan, agar perkembangan teknologi informasi bisa merata kesegala lapisan masyarakat dimanapun. Ade menandaskan bahwa apa yang telah panitia lakukan pada peringatan Hari Pahlawan 10 November 2012 ini telah benar-benar bisa memberikan dampak positif pada kiprah
organisasi Jakarta Global Chat Tujuh. Funtastic !
kerennnnn....
BalasHapusfuntastic !!!
BalasHapus